KETUHANAN/KEBIJAKAN
Sebagai Simbol dari Implementasi KETUHANAN sebagai sumber KEBIJAKAN yang mutlak.
Sebagai Simbol dari Implementasi KETUHANAN sebagai sumber KEBIJAKAN yang mutlak.
DISIPLIN
Sebagai Simbol dari Implementasi KETUHANAN sebagai sumber KEBIJAKAN yang mutlak.
Sebagai Simbol dari Implementasi KETUHANAN sebagai sumber KEBIJAKAN yang mutlak.
ILMU PENGETAHUAN
Sebagai simbol dari proses transformasi ILMU PENGETAHUAN yang didasari oleh pandangan dasar negara.
Sebagai simbol dari proses transformasi ILMU PENGETAHUAN yang didasari oleh pandangan dasar negara.
KEBANGSAAN
Sebagai simbol dari rasa cinta tanah air dan bangsa terwujud dalam nilai berKEBANGSAAN yang luhur.
Sebagai simbol dari rasa cinta tanah air dan bangsa terwujud dalam nilai berKEBANGSAAN yang luhur.
VISI
"Menjadi pengurus tinggi pelopor berwawasan kebangsaan yang mumbentuk Sarjana Profesional dan Enterpreneur"
MISI
a. Menyelenggarakan Pendidikan dan pengajaran yang berkualitas untuk melahirkan sarjana yang profesional, produktif dan entrepreneur.
b. Menyelenggarakan kegiatan penelitian yang mampu memberikan solusi terhadap persoalan masyarakat dan pemerintahan sehingga mendorong kemajuan IPTEKS dan percepatan pembangunan daerah dan nasional.
c. Menyelenggarakan kegiatan pengabdian pada masyarakat untuk mendorong kecerdasan, kemandirian, kemajuan, daya saing dan kesejahteraan masyarakat.
d. Membina kerjasama dengan stakeholder untuk pengembangan pendidikan tinggi, khususnya pendidikan tinggi yang diselenggarakan oleh Universitas Kebangsaan.
e. Meningkatkan Komitmen dan Kompetensi Sivitas Akademika Universitas Kebangsaan untuk melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi secara terprogram, terukur, produktif dan berkelanjutan.
UNIVERSITAS KEBANGSAAN merupakan lembaga pendidikan tinggi yang didirikan pertama kali pada tanggal 15 Agustus 1985 oleh yayasan Budhi Dharma Pradesa dengan nama Institut Teknologi Adityawarman. Selanjutnya berdasarkan akta notaris No. 175 tertanggal 23 Oktober 1990, hak pengelolaan Institut Teknologi Adityawarman di serahkan kepada Yayasan Pendidikan Kebangsaan (YPK) yang diketuai oleh Bapak Prabowo Subianto Djojohadikusumo. Yayasan Pendidikan Kebangsaan didirikan pada tanggal 20 September 1990 berdasarkan akta notaris No. 445 dengan Notaris Ny. SP.Henny Shidki, S.H. Pada awalnya Intitut Teknologi Adityawarman memiliki dua Fakultas dengan empat Jurusan program studi (tabel 1.1)
FAKULTAS | JURUSAN | PROGRAM STUDI |
---|---|---|
Teknologi Industri | Teknik Elektro | D-3 dan S-1 |
Teknik Informatika | S-1 | |
Teknologi Sipil dan Perencanaan | Teknik Arsitektur | S-1 |
Teknik Lingkungan | S-1 |
Seiring dengan perkembangan jumlah jurusan, maka pada bulan Agustus tahun 2002 status Institut Teknologi Adityawarman berubah menjadi Universitas Kebangsaan Bandung dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan nasional Nomor : 182/D/O/2002 tentang Perubahan Bentuk Intitut Teknologi adityawarman di Bandung menjadi universitas Kebangsaan di Bandung dan Pemberian Ijin Penyelenggaraan Program Studi Baru yang Diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan kebangsaan di Bandung.
Setelah berubah menjadi Universitas Kebangsaan Bandung maka Fakultas dan Jurusan Program Studipun berubah yaitu menjadi Empat Fakultas dan Sembilan Program Studi sebagaimana table berikut.
FAKULTAS | JURUSAN | PROGRAM STUDI |
---|---|---|
Teknologi Industri | Teknik Elektro | S-1 |
Teknik Industri | S-1 | |
Teknik Mesin | S-1 | |
Ilmu Komputer & Sistem Informasi | Teknik Informatika | S-1 |
Sistem Informasi | S-1 | |
Teknologi Sipil & Perencanaan | Teknik Arsitektur | S-1 |
Teknik Lingkungan | S-1 | |
Ilmu Sosial & Sastra | Ilmu Komunikasi | S-1 |
Sastra Inggris | S-1 |
Meskipun usia Universitas Kebangsaan yang relatif masih muda, namun keberadaanna dalam dunia pendidikan telah eksis dan berkembang baik bila dilihat dari segi pendidikan prasaran maupun saranannya. Semua ini dicapai karena Universitas Kebangsaan berhasil meningkatkan beberapa aspek penting dalam penyelenggaraan Pendidikan Tinggi
Keberadaan Universitas Kebangsaan dalam dunia pendidikan Tinggi bertujuan untuk turut serta mendukung program nasional bidang pendidikan Tinggi. Khususnya bagi mereka yang berminat melanjutkan studi di pendidikan Tinggi dan dikarenakan terbatasnya daya tampung Perguruan Tinggi Negeri yang ada di Indonesia. Oleh karena itu partisipasi Universitas Kebangsaan dalam dunia Pendidikan Tinggi, dapat membantu pemerintah dengan membuka kesempatan bagi bangsa Indonesia untuk mengeyam pendidikan seluas-luasnya.
Didasarkan pada cita-cita yang luhur sesuai moto Yayasan Pendidikan yaitu "mencerdarkan putera-puteri bangsa untuk kemajuan bangsa" melalui dunia pendidikan, maka pembinaan bagi para calon lulusannya dilaksanakan secara intensif agar lulusan Universitas Kebangsaan aadalah lulusan yang profesional, berwawasan luas dan mandiri terutama dalam mengantisipasi perkembangan dan kemajuan teknologi yang demikian cepat terlebih dalam menyongsong abad kedua puluh satu yang lebih dikenal dalam era globalisasi atau era informatisi.
Prioritas utama, dari upaya Universitas Kebangsaan di dalam meningkatkan mutu lulusannya adalah dengan mengusahakan penyedia staf pengajar dan pejabat struktural akademik yang profesional serta berkompeten dibidangnnya, dan menyempurnakan kurikulum yang mengacu pada Perguruan Tinggi pembina yaitu perguruan Tinggi Negeri yang ada di Bandung. Selanjutnya, faktor kedua yang tidak kalah pentingnya adalah penyedian sarana dan prasarana, baik yang bersifat fisik: Sarana gedung, sarana fisik peralatan maupun rencana pengembangan lahan baru.
Pada awal kegiatan pendidikan di bawah naungan Yayasan Pendidikan Kebangsaan, di lakukan di kampus Jl. LLRE. Martadinata 102 Bandung sampai dengan tahun akademik 1992/1994 pembangunan kampus baru dirasakan sebagai suatu kebutuhan yang sangat mendesak.
Oleh karena itu, pada tahun Akademik 1993/1994 Institut Teknologi Adityawarman telah memiliki gedung sendiri yang berlokasi di Jl. Terusan halimun No. 37 Bandung. Adapun luas Gedung Universitas Kebangsaan pada saat ini adalah 7.691 m2 dan luas bangunan kurang lebih 9.174 m2 dan selanjutnya Universitas Kebangsaan akan mengupayakan pengembangan kampus yang memadai berdasarkan kepada pertimbangan lokasi yang tetap dekat dengan masyarakat.
Saat ini pemanfaat dan peruntukan luas total 9.174 m2 meliputi perkatoran, kelas, laboratorium, fasilitas pelayanan umum yang meliputi aula, kantin, masjid, pusat kegiatan kemahasiswaan dan sekre himpunan - himpunan mahasiswanya.
Untuk mengantisipasi pengembangan program studi maupun pengembangan jumlah mahasiswanya, Yayasan pendidikan Kebangsaan saat sedang menyusun Rencana Strategi Pengembangan Universitas Kebangsaan yang akan menjadi acuan dalam pengembangan program pendidikannya maupun program pembangunan kampusnya.
Adapun Oraganisasi - Organisasi yang berada di Kampus Universitas Kebangsaan, yaitu:
- BEM ( Badan Eksekutif Mahasiswa )
- MPM ( Majelis Permusyawaratan Mahasiswa )
- KARIMAH ( Keluarga Remaja Mesjid Al - Itihad )
Adapun Unit - Unit Kegiatan Mahasiswa, di antaranya:
- Teater Lima Wajah
- Pencak Silat
- Taekwondo
- Paduan Suara Mahasiswa
- Mapagri ( Mahasiswa Pendaki Gunung dan Penakluk Rimba )
- Karate
- Futsal
Adapun Himpunan - Himpunan Mahasiswa, di antaranya:
- Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi
- Himpunan Mahasiswa Teknik Mesin
- Himpunan Mahasiswa Sistem Imformasi
- Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro
- Himpunan Mahasiswa Teknik Imformatika
- Himpunan Mahasiswa Teknik Industri
- Himpunan Mahasiswa Teknik Lingkungan
- Himpunan Mahasiswa Teknik Arsitektur
- Himpunan Mahasiswa Sastra Inggris
0 komentar:
Posting Komentar